Friday, 27 November 2015

Tips dan Trik Cara Menangkap Biawak....

Tips dan Trik Cara Menangkap Biawak....

FikriSpot, Reptil Sungai - Ada yang masa kecilnya atau sampai sekarang suka main di sungai ? mungkin kebanyakan dari anda yang suka main di sungai bertempat tinggal di Kampung. jika begitu anda pasti anda tidak asing lagi dengan Ekosistem di perairan Sungai. Banyak sekali jenis jenis Satwa yang ada di Ekosistem perairan sungai, seperti contohnya : Ikan, Belut, lintah, Yuyu (kepiting sungai), Ular, dan Biawak. Jadi di kesempatan saya kali ini saya akan membahas salah satu dari satwa Perairan sungai ini yang biasa kita sebut Biawak atau nama biologinya "Nyambek" (hehe... gak gak rek :v), Nama Latinnya Varanus Salvator. 

Biawak sering kita jumpai di perairan sungai lebih tepatnya di area tepi sungai atau di tempat yang jarang di Jumpai orang. Biawak tergolong Jenis Hewan Reptil, ciri - cirinya Hampir sama dengan Buaya hanya saja ukuran Biawak lebih kecil dari buaya. Namun Secara Fisik, Biawak lebih Cenderung seperti Kadal, yah... Tepatnya Kadal Raksasa (Komodo). Biawak Termasuk hewan berdarah dingin yang larinya cukup Gesit. Mungkin bagi banyak orang biawak adalah hewan buas yang ganas dan Meresahkan. Karena biasanya biawak suka masuk ke pemukiman warga yang dekat dengan sungai dan terkadang mencuri... eh... bukan mencuri ya tepatnya Memangsa ternak warga seperti (Unggas, Ikan, dll).

Dan Akhirnya Timbul Rasa ingin menangkap binatang tersebut Oleh warga/anda. Nah... di sini saya Akan Menjelaskan Tips dan Trik Cara Menangkap Biawak Versi saya sendiri OK. Yuk Mari kita simak.

Cara Menangkap Biawak 

Sebenarnya ada beberapa macam metode, (Tangan Kosong, Perangkap, Pancing). Dan kita juga harus tau dimana tempat tinggal atau tempat Favorit dari biawak tersebut.

1. Tangan Kosong

Mungkin Metode ini hanya bisa di lakukan oleh orang yang benar - benar bernyali atau sudah terbiasa. Caranya kita bisa langsung menggiringnya di area yang luas, Seperti di Area Persawahan. Dengan begitu biawak akan sulit untuk bersembunyi dan Pastinya Gerakan biawak tersebut akan terhambat juga dengan adanya air di sawah. Pada dasarnya Biawak cepat kelelahan jika harus berenang terus di dalam air. Jadi anda bisa memanfaatkan kondisi ini untuk menangkapnya, dengan cara Memegang ekor Biawak tersebut dari belakang dan angkat ekornya lalu, jaga jarak, intinya jangan sampai biawak tersebut bisa menyentuh anda. Karena Biawak termasuk hewan yang tidak bisa Menoleh kebelakang Seperti buaya. Dan jika anda ingin langsung membunuhnya/membuat Biawak tidak sadar (Kelenger), Setelah memegang ekor Biawak tersebut anda bisa langsung membantingnya dengan sangat keras.

2. Perangkap

Metode ini tidak memerlukan tenaga dan keberanian mungkin ya, karena kita hanya memasang perangkap. Pengalaman saya, Kita bisa membuat perangkap yang sangat sederhana dengan menggunakan pipa. Pada Dasarnya Biawak tidak Pernah Berjalan Mundur, jadi jika biawak sudah masuk ke Dalam perangkap yang sempit, Biawak tersebut tidak akan bisa keluar lagi. Caranya Siapkan Pipa (Ukuran tergantung Besar Biawaknya) yang pasti usahakan sangat sempit untuk di masukinya, lalu di salah satu lubang pipa tersebut tutup dengan Penutup Pipa atau yang lainnya yang tidak bisa di dorong oleh biawak tersebut. Terus gimana cara supaya biawaknya masuk ? (sek to rek, aku gorong mari njelasno wes nyocot ae :v). Pastinya kita Siapkan umpan juga Untuk  Taruh di dalam Pipa (di ujung tutup pipa). Umpan yang sangat di sukai Biawak adalah Daging yang berlumuran darah. Nah dengan begitu Perangkap sudah siap di pasang di tempat favorit dari Biawak Tersebut.

3. Pancing

Metode yang ini hampir sama dengan Metode perangkap nomor dua di atas, bedanya metode ini di lakukan dengan cara Memancing, jadi Ketika Umpan Sudah di makan harus di tarik agar bisa Terjerat. hal - hal yang harus di siapkan Yaitu, Kail Besar, Senar yang Kuat (lek aku biasae nggae Senar dadung...), dan tentunya Umpan. Lalu kita Pasang kail pada senarnya, dan kita pasang di Tempat tinggal Biawak tersebut. Tempat tinggal Biawak berupa Goa atau lubang, jadi kita Masukkan umpan kail ke dalam Lubang/Goa dari biawak tersebut, tapi jangan terlalu dalam.. itu akan mempersulit anda nanti pada saat menarik Pancingannya. Setelah anda pasang, anda bisa tinggal dulu beberapa saat atau satu hari satu malam.

Demikian Tips dan trik Cara Menangkap Biawak versi saya, semoga bisa bermanfaat bagi anda semua. Jika anda suka jangan Lupa Untuk Share ya, Terima Kasih atas Kunjungannya ;)






Jangan Lupa Subscribe ya, Isi kotak di bawah dengan email anda lalu Klik Subscribe, Trus isi capthctha nya OK ! Gratis kok.. hehe

Enter your email address:


Delivered by FeedBurner
Subscribe to FikriSpot by Email

Share this

7 Responses to "Tips dan Trik Cara Menangkap Biawak...."


  1. 'Would have been no stranger to you. Especially if you are already an adult when conflict
    suksestoto

    ReplyDelete
  2. terimaksih gan untuk tipsnya,,
    sangat membantu,

    ReplyDelete
  3. apanya yang membantu ,,, itu sih OMDO namanya ,,, tidak disertai Video atau langkah langkah yang tepat ,

    ReplyDelete
  4. Siiip mantap


    Q meh nyekel biwak nek buri umah

    ReplyDelete
  5. Yang pakai pipa pernah coba.. hasilnya memuaskan..😎

    ReplyDelete
  6. Bagi para pencinta ayam anda
    Setidak nya baca artikel
    Ayam Bangkok Dilarang Memberikan Minyak Kayu Putih

    Untuk membaca lebih lengkap dibawah ini :
    https://tajenonline.net/ayam-bangkok-dilarang-memberikan-minyak-kayu-putih/

    Terima kasih

    ReplyDelete